Artikel

PAGUYUBAN PEDAGANG PASAR KULINER BAHAS PERSIAPAN JELANG SEDEKAH BUMI 2023

22 Mei 2023 20:11:26  Agus Sungaedi  239 Kali Dibaca  Berita Desa

Marning_Sadang - Paguyuban pedagang pasar kuliner Desa Sadang menggelar rapat koordinasi dengan Pemerintah Desa Sadang menjelang kegiatan Sedekah Bumi Desa Sadang Tahun 2023 yang hanya tinggal beberapa pekan lagi. Pertemuan tersebut diselenggarakan di Pendopo Balai Desa Sadang pada Senin, 22 Mei 2023 dan dipimpin langsung oleh Kepala Desa Sadang. Dalam pertemuan tersebut Suci Arini selaku Kepala Desa Sadang meminta pendapat para pedagang tentang rencana yang akan dilakukan oleh para pedagang dalam melaksanakan kegiatan sedekah bumi nantinya, dimana pagelaran wayang kulit pada malam hari direncanakan akan digelar di parkiran pasar milik Desa, sebelah timur pasar kuliner.

     Kepala Desa Sadang juga meminta kepastian tentang keberlanjutan partisipasi para pedagang untuk berjualan di Pasar Kuliner. Seperti diketahui, selama 2 bulan terakhir banyak pedagang Pasar Kuliner yang jarang berjualan dikarenakan beberapa hal. InshaAllah nanti akan kita anggarkan untuk kekurangan-kekurangan di Pasar Kuliner dari Dana Desa, ujar Suci Arini. Hal ini merujuk pada pembangunan fasilitas di pasar kuliner yang memang belum 100% dan masih akan terus dilakukan pembangunan dan pemenuhan fasilitas bagi pengunjung untuk kedepannya.

 

     Pada penyelenggaraan pagelaran wayang kulit yang akan dilaksanakan di parkir pasar kuliner Desa Sadang nanti, beberpa pedagang yang beberapa bulan terlihat jarang berjualan sepakat utuk mulai aktif kembali. Mereka akan aktif mulai hari Sabtu, 27 Mei 2023. Jika sebelumnya Pemerintah Desa mewajibkan para pedagang untuk berjualan pada malam hari, kali ini mereka dibebaskan untuk berjualan pada pagi, siang, sore atapun malam hari. Beberapa pedagang yang jarang aktif dan ingin "come back" berjualan lagi juga dibebaskan dari biaya retribusi 2 bulan terakhir selama mereka tidak berjualan.

     Paguyuban pedagang pasar kuliner juga menyepakati bahwa pedagang makanan asongan keliling yang menggunakan sepeda boleh masuk kedalam area pasar kuliner pada saat pagelaran wayang kulit berlangsung. Hal ini berarti pedagang makanan yang menggunakan kendaraan besar seperti roda tiga, mobil pick up dan pedagang makanan yang menggunakan gerobak tidak diperkenankan masuk ke area pasar. Para pedagang pasar kuliner juga memperbolehkan pedagang mainan dan penyedia jasa permainan anak untuk masuk ke area pasar kuliner agar lebih meramaikan pasar kuliner. (@gus_sdg)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Desa Sadang Menuju Desa Informatif

Peta Desa

Agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.313
    Kemarin:3.621
    Total Pengunjung:2.766.876
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:44.198.57.9
    Browser:Tidak ditemukan

Lokasi Kantor Desa


Alamat : Jl. P. Sudirman No. 603 Desa Sadang Kecamatan Jatirogo
Desa : Sadang
Kecamatan : Jatirogo
Kabupaten : Tuban
Kodepos : 62362
Telepon : 0356552770
Email : desasadangjatirogo@gmail.com